Selamat Datang di situs materi perkuliahan yang diampu oleh Rizki, S.Si., M.P email: khi_bio@yahoo.com

Welcome on Rizkibio Web Learning


Bismillahirrahmaanirrahiim

Selamat datang di Web bimbingan Rizki, S.Si., M.P., Lecturer Program Studi Budidaya Tanaman Hortikultura, Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh. Web ini di buat dengan tujuan untuk mempermudah mahasiswa dalam mendapatkan dan memahami konsep-konsep tentang mata kuliah yang dibimbing oleh penulis. Mereka tetap dapat mengakses materi tentang perkuliahan dimanapun mereka berada melalui smartphone, netbook, laptop, atau komputer yang terhubung dengan internet. Web ini juga dapat membantu mahasiswa dalam melakukan praktikum karena dalam web ini juga disediakan foto-foto objek atau gambar bahan-bahan yang akan dipergunakan dalam praktikum (dalam pengembangan).
Semoga bermanfaat dan Selamat Belajar...........

Jaringan Epitel

Bahan Ajar Biologi Dasar
Rizki, S.Si., M.P.

1. Jaringan epitel

Jaringan epitel merupakan jaringan yang dibangun dari sel-sel ketiga lapisan lembaga (ektoderm, mesoderm dan endoderm). Beberapa ciri jaringan epitel adalah : (1) mempunyai bentuk dan ukuran sel yang bervariasi, (2) terdapat suatu lapisan dasar (lamina basalis) yang berhubungan dengan jaringan penyambung di bawahnya, dan (3) kohesi di antara sel-sel relatif kuat. Di samping itu, sel-sel epitel tersususn sangat rapat, sehingga hanya sedikit mengandung zat inter sel dan pelekatan di antara sel-sel sangat kuat. Jaringan epitel terdapat pada seluruh permukaan tubuh dan seluruh permukaan rongga yang ada dalam tubuh, seperti rongga saluran pencernaan, saluran pernafasan dan saluran reproduksi.
a. Macam jaringan epitel

Berdasarkan bentuk sel yang menyusun, epitel dibedakan atas : (1) epitel pipih, (2) epitel kubus, (3) epitel silindris, dan (4) epitel bersilia. Berdasarkan jumlah lapisan sel yang membangun, epitel dibedakan atas : (1) epitel selapis dan (2) epitel berlapis banyak. Berdasarkan fungsinya, epitel dibedakan atas : (1) epitel pelindung (melindungi permukaan tubuh), (2) epitel kelenjar (penghasil kelenjar), dan (3) epitel sensoris (penerima rangsangan).

b. Fungsi jaringan epitel

Jaringan epitel mempunyai fungsi yang berbeda-beda tergantung pada struktur dan tempat. Fungsi jaringan epitel tersebut secara umum adalah sebagai berikut : menutupi dan melapisi kulit, absorpsi (misalnya pada usus), sekresi (misalnya pada sel epitel kelenjar), sensoris (misalnya pada neuroepitel), dan kontraktil (misalnya pada sel mioepitel).

Lanjutkan materi ke
  1. Jaringan Dasar (Klik disini)
      1. Sistem Organ (Klik disini)
        loading...

        Tidak ada komentar:

        Posting Komentar

        Info Kesehatan Anda

        loading...

        Rizkibio Web Learning

        Entri Populer