Selamat Datang di situs materi perkuliahan yang diampu oleh Rizki, S.Si., M.P email: khi_bio@yahoo.com

Welcome on Rizkibio Web Learning


Bismillahirrahmaanirrahiim

Selamat datang di Web bimbingan Rizki, S.Si., M.P., Lecturer Program Studi Budidaya Tanaman Hortikultura, Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh. Web ini di buat dengan tujuan untuk mempermudah mahasiswa dalam mendapatkan dan memahami konsep-konsep tentang mata kuliah yang dibimbing oleh penulis. Mereka tetap dapat mengakses materi tentang perkuliahan dimanapun mereka berada melalui smartphone, netbook, laptop, atau komputer yang terhubung dengan internet. Web ini juga dapat membantu mahasiswa dalam melakukan praktikum karena dalam web ini juga disediakan foto-foto objek atau gambar bahan-bahan yang akan dipergunakan dalam praktikum (dalam pengembangan).
Semoga bermanfaat dan Selamat Belajar...........

Bentuk dan Ukuran Sel (Pertemuan IV) 1

Sel pada Tubuh Manusia
Bahan Ajar Biologi Umum
Rizki, S.Si., M.P.

Tujuan Pembelajaran
Untuk Memahami:
  1. Bentuk dan Ukuran Sel (klik disini)
  2. Jenis-jenis Sel (klik disini)
    1. Sel Prokariotik dan Eukariotik (klik disini)
    2. Sel Tumbuhan dan Sel Hewan (klik disini)
  3. Struktur Sel dan Fungsi
    1. Membran Sel dan Dinding Sel (klik disini)
    2. Sitoplasma dan Nukleoplasma (klik disini)
    3. Organel-organel Sel (klik disini)

1. Bentuk dan Ukuran Sel

Sel memiliki bermacam bentuk dan ukuran. bahkan, sel-sel di dalam tubuh organisme yang sama menunjukkan keanekaragaman yang sangat besar dalam hal bentuk, ukuran, dan organisasi  internal.
tubuh manusia memiliki sekurang-kurangnya 200 tipe sel. keanekaragaman bentuk sel menggambarkan keanekaragaman fungsinya. bentuk suatu sel bergantung pada fungsinya. contohnya, sel-sel sistem sadar, yang membawa informasi dari ibu jari ke otak, memiliki bentuk panjang seperti benang. Sel mempunyai ukuran dan bentuk yanng bervariasi. Umunya ukuran sel adalah mikroskopis. Sebagai contoh pada ovum manusia mempinyai diameter 100µ, erystrosit 10µ, bakteri 1µ, dan virus 0,1µ dan sel-sel lain berkisar 0,4µ sampai 10µ. selain itu juga terdapat sel yang berukuran relatif besar dan dapat dilihat dengan mata telanjang, contohnya sel telur hewan-hewan pengeram, seperti ikan, amfibi, reptil dan burung. bahkan telur burung unta merupakan sel terbesar di bumi dengan diameter 15 cm. adapun contoh sel tumbuhan yang dapat dilihat dengan mata telanjang adalah serat kapas dan serat kapuk randu. Sel di dalam tubuh kita, memiliki bentuk dan ukuran yang berbeda-beda. Ada sel yang berbentuk bulat, kotak (kubus), silindris (batang), pipih (papan), dll. beberapa sel di bawah ini sebagai gambaran Anda tentang hubungan bentuk, ukuran, terhadap fungsi sel nya itu sendiri.

Sel Spermatozoa
           Mengapa spermatozoa ini berbentuk seperti berudu? Dengan bentuk seperti ini, dan memiliki ekor yang dapat bergerak, dan kepala spermatozoa yang membulat, maka memungkinkan spermatozoa untuk bisa berenang dan bergerak bebas di dalam saluran kelamin wanita (dari rahim ke tuba falopii) untuk kemudian menembus lapisan pelindung ovum. Perlu dibedakan pengertian antara sperma dan spermatozoa. Spermatozoa adalah sel gamet yang diproduksi di dalam testis (tubulus seminiferus) utk kemudian dialirkan melalui epididimis. Sedangkan sperma adalah spermatozoa yang sudah melewati epididimis menuju vas deferens dan bercampur dengan getah-getah kelenjar lainnya dan sudah menjadi ejakulat yang keluar dari tubuh melalui saluran sperma (uretra pada penis). 

Sel Darah putih

Sel darah putih memiliki bentuk yang dapat berubah-ubah layaknya amoeba dan memiliki ukuran yang sedikit lebih besar dari sel lainnya, meskipun ada sel darah putih yang berukuran kecil. Hal ini dikarenakan fungsi sel darah putih adalah sebagai penjaga dan pemusnah benda asing, bakteri, dll yang menyerang tubuh. Dengan fungsi seperti ini, maka memungkinkan sel darah putih melakukan  proses fagositosis atau mencerna partikel asing dengan mudah (lihat gambar di bawah). Selain itu, dengan bentuknya yang berubah-ubah, maka sel darah putih mampu ber-diapedesis (menembus kapiler darah)

Rizki, S.SI., M.P..

lanjutkan materi ke:
a. Membran Sel dan Dinding Sel (klik disini)
b. Sitoplasma dan Nukleoplasma (klik disini)
c. Organel-organel Sel (klik disini)



loading...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Info Kesehatan Anda

loading...

Rizkibio Web Learning

Entri Populer